Industrial Creative Festival

Website ini digunakan untuk mengupdate informasi selama acara Industrial Creative Festival Teknik Industri USR

Perlombaan Debat Mahasiswa Dilaksanakan


Kami (7/9/2017) tepatnya setelah seminar selesai dilaksanakan, peserta ICFEST 2017 khususnya yang mengikuti lomba Debate bersiap-siap karena lomba debate akan segera dilaksanakan lepas Dzuhur. Peserta terlebih dahulu melaksanakan Sholat Dzuhur di Masjid Al Jamiah USR kemudian dilanjutkan dengan makan siang di rusunawa.
Tidak perlu lama, sekitar pukul 2 siang lomba debate mahasiswa dimulai dengan 3 ruangan yang dilaksanakan bersama-sama. Lokasi debate terletak di ruangan kelas Faste 306-308 Gedung Faste lantai 3. 
Ruang Debat
Seperti diatas, debat terdiri dari 3 orang dalam 1 tim yang terdiri dari pembicara 1, 2 dan 3. Sistem yang diterapkan yaitu random kepada seluruh tim, dengan ini tim dapat berjumpa dengan tim lain dan dapat berlomba sebanyak 3 kali di beda ruangan. Untuk mosi debat dipilih secara acak dan berbeda untuk setiap ruangan. Waktu yang diberikan hanya 10menit. Peserta yang mengikuti debat dilarang membawa apapun kedalam rauangan debat dan harus sportive terhadap peraturan. Didalam ruangan hanya ada 2 orang juri, 3 panitia dan 2 tim lomba.
Dewan Juri
Dewan Juri
Sebelum peserta memasuki ruangan lomba, peserta ditempatkan pada ruangan gladi dimana tim dapat membuat srategi dalam melaksakan debat nantinya
Ruang Gladi
Tim IPB Debate Competition
Terlihat beberapa tim sedang berdiskusi
Beberapa dokumentasi selama jalannya debat dapat dilihat dibawah ini (Untuk sementara)
Tim UIN SUSKA RIAU(Kiri) melawan Tim STT Ibnu Sina Batam(Kanan)

Tim Universitas Pertamina(Kiri) melawan Tim Universitas Brawijaya(Kanan)
Rina Paramida dari Tim Ibnu Sina sedang mengutarakan argumen
Heri Kurniawan dari Tim Universitas Pertamina sedang mengutarakan argumen
Untuk sementara itu dulu, semoga selama berlangsungnya lomba dapat berjalan lancar. Aamiin
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Perlombaan Debat Mahasiswa Dilaksanakan"

Terima Kasih Sudah Berkomentar